Benarkah Kopi Jamur Lebih Sehat dari Kopi Biasa?

kopi

Ada banyak cara sehat untuk menikmati secangkir kopi. Salah satunya adalah mencampur kopi dengan bubuk jamur. Tak cuma nikmat, kopi jamur juga digadang-gadang sebagai kopi yang lebih sehat dari kopi biasa.

Kopi jamur atau mushroom coffee adalah alternatif dari kopi biasa yang sering dikonsumsi. Campuran dengan jamur dianggap secara umum lebih sehat karena jamur juga bisa digolongkan sebagai makanan sehat yang kaya vitamin D dan mineral.

Kopi jamur merupakan perpaduan bubuk kopi dan bubuk jamur yang halus sehingga menghasilkan rasa yang nikmat dan unik dalam secangkir kopi. Secara umum, rasa dari kopi jamur tidak terlalu berbeda dari kopi biasa. Yang membedakannya adalah manfaat dan nutrisinya.

Kopi jamur tidak memiliki kafein setinggi kopi biasa. Ini karena bubuk jamur sendiri tidak mengandung kafein. Tapi kalau kamu memang ingin mencari kopi yang rendah kafein, rekomendasinya adalah minum kopi decaf yang memang kafeinnya sangat rendah.

Bubuk kopi yang dicampurkan dengan ekstrak bubuk jamur (Foto: Pexels)

Manfaat Kopi Jamur Buat Kesehatan

Membantu tingkatkan imun

Jamur sendiri mengandung vitamin D yang diketahui punya peran besar dalam menjaga kekuatan imun. Jamur juga bersifat anti inflamasi yang artinya bisa menekan berkembangnya patogen yang menyebabkan penyakit.

Meredam asam lambung

Beberapa campuran jamur yang digunakan untuk kopi jamur bisa membantu terjadinya asam lambung. Misalnya adalah jamur chaga (Inonotus obliquus) yang diketahui bisa mencegah terjadinya asam lambung.

Mengurangi risiko kanker

Jamur pada dasarnya juga mengandung senyawa yang bersifat antioksidan. Itu sebabnya jamur sendiri cukup ampuh untuk melawan terjadinya radikal bebas yang memicu terjadinya kanker.

Menariknya, tak cuma menurunkan risiko kanker, jamur juga bisa meredakan efek samping dari pengobatan kanker, seperti mual akibat kemoterapi.

Melawan penuaan dini

Kandungan senyawa yang bersifat antioksidan pada jamur membantu tubuh untuk melawan berbagai kerusakan sel, termasuk yang merusak jaringan kulit. Ini artinya senyawa pada jamur juga bisa membantu tubuh dalam menjaga kesehatan kulit dan mencegahnya dari gejala penuaan dini.

jamur
Jamur memiliki banyak khasiat untuk kesehatan (Foto: Pexels)

Kopi Jamur Lebih Sehat, Benarkah?

Dengan segala manfaatnya tersebut, benarkah kopi jamur lebih baik atau lebih sehat dari kopi biasa? Secara umum, kopi jamur memang aman untuk dikonsumsi. Namun belum bisa dikatakan lebih sehat atau lebih baik dari kopi biasa.

Kopi dan jamur memiliki banyak sekali jenis-jenisnya. Selain itu proses pengolahan kopi juga tidak sederhana dan beberapa diantaranya bahkan butuh waktu cukup lama. Sementara itu jamur juga memiliki banyak jenisnya dan beberapa diantaranya bahkan tidak boleh dikonsumsi karena dianggap beracun.

Jadi memadukan bubuk kopi dan bubuk jamur adalah hal yang tidak mudah. Untuk mengonsumsinya pastikan kamu membeli produk kopi jamur yang memang sudah diuji oleh BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan).

Kopi sendiri sebetulnya juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang berguna membantu kesehatan termasuk kandungan senyawa bersifat antioksidan yang sama dengan jamur.

Jadi apakah kopi jamur lebih baik dari kopi biasa? Meskipun ada sedikit kandungan nturisi yang berbeda pada kopi dan jamur, namun bukan berarti kopi jamur lebih sehat. Kandungan nutrisi pada kopi sebetulnya sudah memberikan manfaat yang banyak dan mirip dengan jamur.