Ternyata ini Nutrisi yang Terkandung dalam Jenis-Jenis Kecap, Bisa Bantu Tubuh Lebih Sehat

makanan

Kecap menjadi salah satu bumbu yang penting untuk menyempurnakan rasa masakan. Ada beberapa jenis kecap, yang memiliki rasa dan kegunaan yang berbeda bagi masakan. Yuk, ketahui jenis kecap dan kandungan nutrisinya!

Jika mendengar kata kecap, pasti yang terlintas di benak banyak orang adalah bumbu atau penyedap masakan bertekstur kental, berwarna hitam pekat, dan memiliki rasa manis.

Tidak salah sih tapi sebenarnya selain kecap yang sudah banyak dikenal orang sebagai kecap manis, masih ada lagi beberapa jenis kecap, yang juga memiliki kegunaan untuk membuat suatu masakan semakin lezat.

Sponsored Links

Apa SajaJenis-Jenis Kecap?

Kecap manis

Seperti yang telah disebutnya, ini adalah jenis kecap yang paling kenal banyak orang. Banyak masakan Indonesia yang menggunakan kecap manis sebagai bumbu penyedapnya seperti semur, ayam bakar, sate, nasi goreng, hingga tumisan sayur dan saus pencelup makanan.

Kecap manis juga biasanya digunakan sebagai bumbu marinasi dan untuk menghilangkan bau daging. Kecap manis terbuat dari kedelai hitam yang difermentasikan dengan, gula aren, dan bumbu lainnya. Warnanya hitam pekat, dengan tekstur kental.

Oleh karena berbahan utama biji kedelai, kecap manis juga mengandung protein, lemak, natrium, karbohidrat, kalsium, dan zat besi. Namun karena penggunaan kecap biasanya dalam jumlah sedikit sehingga manfaat dari kandungan nutrisinya juga tidak begitu besar bagi tubuh.

Dilansir dari Fatsecret, dalam satu sendok makan kecap manis, mengandung:

  • 45 kalori
  • 11,46 gram karbohidrat
  • 0,19 gram protein

Kecap asin

Kecap asin juga terbuat dari fermentasi kedelai dan gandum. Proses hidrolisis (pembelahan ikatan kimia) kedelai melepaskan gula dan menambahkan banyak garam di dalamnya. Oleh karena tidak ada penambahan gula, kecap asin memiliki tekstur yang lebih encer dan berwarna cokelat.

Kecap asin biasanya digunakan dalam masakan oriental, tumisan, sup, dan cocolan sushi. Kecap asin mengandung nutrisi seperti protein, karbohidrat, serat, dan kalori. Oleh karena dibuat dengan proses fermentasi, kecap asin juga memiliki kandungan isoflavon yang bermanfaat bagi kesehatan.

Dalam 1 sendok makan kecap asin, mengandung:

  • 8 kalori
  • 0,01 gram lemak
  • 1,22 gram protein
  • 1 gram protein
Kecap asin sering digunakan pada masakan Oriental (Foto: Pexels)

Kecap Inggris

Kecap inggris atau worcestershire sauce adalah perasa bertekstur cair, beraroma tajam, dan memiliki rasa yang gurih dan manis.

Kecap inggris berbahan utama cuka, molase, gula jagung, asam jawa, dan bumbu lainnya. Biasanya kecap asin digunakan sebagai bumbu marinasi untuk daging, penyedap makanan panggang, atau sup.

Kecap inggris mengandung protein, karbohidrat, lemak, vitamin A dan B1, zat besi, dan kalsium. Kandungan vitamin B1 membantu memproduksi sel darah merah dan melancarkan sistem peredaran darah pada tubuh.

Dalam 100 mililiter kecap Inggris juga mengandung:

  • 77 kalori
  • 19 gram karbohidrat

Kecap ikan

Kecap ikan adalah cairan yang diperoleh dari fermentasi ikan laut dan garam. Ikan laut yang digunakan berbeda-beda, namun biasanya ikan berminyak seperti ikan teri, herring, atau makarel.

Kecap ikan banyak digunakan sebagai bumbu dasar dalam banyak masakan Thailand dan Vietnam. Kecap ikan memiliki aroma yang kuat dan bisa memberikan rasa gurih pada masakan sup, tumisan, atau hidangan yang dipanggang.

Oleh karena berbahan utama ikan laut, kecap ikan mengandung asam amino esensial yang bisa meningkatkan pencernaan, metabolisme, dan kualitas tidur.

Dalam 15 miligram kecap ikan mengandung:

  • 15 kalori
  • 2 gram karbohidrat
  • 1 gram protein

Kecap tiram

Kecap tiram atau lebih dikenal dengan saus tiram terbuat dari tiram, kecap kedelai, gula, tepung maizena, dan bumbu-bumbu lainnya. Saus tiram biasanya digunakan dalam masakan oriental dan bisa menambah rasa gurih pada tumisan, sayur, rebusan, dan makanan berkuah.

Dalam satu sendok makan saus tiram mengandung:

  • 9 kalori
  • 0,04 gram lemak
  • 1,97 gram karbohidrat
  • 0,24 gram protein
Saus tiram banyak digunakan untuk sayuran (Foto: Pexels)

Kecap teriyaki

Teriyaki bukanlah nama jenis makanan, melainkan nama teknik memanggang dari Jepang. Di banyak negara, teriyaki diartikan sebagai saus yang menghasilkan warna kuning kecokelatan serta menciptakan rasa asin dan manis pada makanan yang dipanggang.

Saus teriyaki berwarna hitam dan sedikit kental, terbuat dari shoyu (kecap kedelai), mirin, gula, dan kadang-kadang sake. Namun kecap teriyaki sachet yang beredar di pasaran, biasanya merupakan kecap teriyaki yang halal.

Dalam 1 sendok makan kecap teriyaki, mengandung:

  • 15 kalori
  • 2,87 gram karbohidrat
  • 1,07 gram protein

Dengan mengenal beragam jenis kecap, kamu bisa memilih jenis kecap yang sesuai untuk makanan yang ingin kamu masak. 

Bereksperimen dengan jenis kecap ini, kamu bisa menemukan rasa yang lezat pada masakan sekaligus menikmati manfaat dari nutrisinya.

Visited 101 times, 4 visit(s) today