Turbulensi Dalam Proses Perubahan

Dimas Aji (Acuan Hidup)

“Seasons Change, People Change.” Kira-kira itulah yang dapat menggambarkan sebuah perubahan yang terjadi di sekitar kita. Kadang kita tidak pernah tau apa yang terjadi dalam perjalanan hidup seseorang yang membuatnya berubah secara karakter serta cara mereka bereaksi. 

Satu hal yang pasti adalah mereka semua yang berubah pasti belajar untuk terus memperbaiki sesuatu yang menurut mereka belum tepat pada dirinya, sesuatu yang tidak mengarah ke tujuan hidupnya. Inilah yang dinamakan proses perjalanan manusia banyak perubahan yang terjadi sesuai dengan pertumbuhannya dan sulit untuk dimengerti.

Sponsored Links

Transformasi Diri

Sahabat Goodlife! Banyak kisah tentang transformasi seseorang dari yang melihat dirinya sendiri itu gagal akhirnya berubah menjadi manusia yang gigih yang lebih optimis. Perubahan itu memang suatu keadaan yang berbeda, bisa berbedanya sedikit maupun berbeda jauh. Ternyata yang mendorong orang untuk mulai bertransformasi diri adalah ingin menjadi manusia yang lebih baik dari sebelumnya. Dengan kata lain, baik orang-orang yang ingin maupun sudah bertransformasi adalah orang-orang yang sadar betul tentang pentingnya memiliki kualitas hidup sebagai manusia yang lebih baik. 

Mereka inilah yang sudah sepakat dengan diri sendiri untuk menerima resiko perubahan tersebut, sebuah resiko yang dalam perjalanannya penuh turbulensi dan berbagai penyesuaian diri. Berbagai turbulensi dalam perubahan yang biasa terjadi diantara lain; penolakan karena dianggap tidak seasik dulu lagi, dianggap aneh karena cara pandang kita tentang kehidupan yang berubah, hingga kehilangan teman yang dulu bergaul dengan kita karena prioritas kehidupan telah berubah kearah tujuan hidupnya.

Turbulensi Dalam Proses Perubahan

Berbagai turbulensi perubahan tersebut adalah sesuatu yang wajar dan harus dilewati bagi semua saja yang ingin melakukan transformasi diri. Untuk bisa melewatinya kita harus punya mental yang kuat dan pendirian yang teguh. 

Mungkin bagi Sahabat Goodlife yang ingin melakukan perubahan diri bisa mencoba berlatih disaat setiap kali keinginan untuk berubah itu mulai goyang karena faktor lingkungan ataupun internal pikiran. 

Setiap kali ketidaknyamanan muncul, coba deh Sahabat Goodlife ingat-ingat lagi kenapa perubahan yang kalian inginkan betapa pentingnya untuk terwujud buat hidup kalian? Dengan mengingat kembali “why-nya” pasti kalian memperjuangkannya kembali sampai terwujud, disitulah Sahabat Goodlife akan memiliki fighting spirit yang kalian butuhkan dalam hidup.

Nah Sahabat Goodlife, berjuang dalam situasi turbulensi di suatu perubahan ini merupakan self-care loh dimana kepedulian kita terhadap diri kita sendiri untuk membawa diri kita kehidup yang lebih baik tanpa memperdulikan kata-kata atau kritik negatif dari orang lain. Kita adalah nahkoda dari hidup kita dan kita bertanggung jawab penuh atas hidup kita sendiri.

Visited 14 times, 1 visit(s) today