Masih suka menurunkan masker ke area leher? Gara-gara hal yang sepertinya sepele ini bisa bikin kamu berisiko terpapar Virus Covid-19 lho.
Sudah mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan tapi bisa tetap berisiko terpapar Virus Covid-19? Mungkin salah satunya karena masih ada yang abai dengan cara memakai dan melepas masker yang benar, terutama saat berada di restoran atau tempat umum lainnya.
Saat berada di restoran, orang cenderung melonggarkan sedikit penggunaan maskernya. Misalnya ketika ngobrol dengan teman sambil menunggu pesanan datang, atau juga karena saat makan, kita tidak melepas masker sepenuhnya tetapi justru dibiarkan tetap menggantung dengan masker diturunkan ke area leher.
Padahal posisi masker yang diturunkan di area leher membuat risiko kita terpapar virus dan bakteri semakin besar lho. Bayangkan aja, masker sisi bagian dalam yang langsung bersentuhan dengan mulut dan hidung kita, akan menyentuh area leher yang sebelumnya terpapar udara bebas.
Bukan gak mungkin sudah banyak virus atau bakteri yang menempel di aera leher. Apalagi Virus Covid-19 ini menyebar melalui droplet yang sangat mudah terbang dan hinggap di mana aja, termasuk leher.
Ketika selesai makan, kita kemudian akan memakai masker yang tadi lagi digeser ke leher. Bayangkan, bagian sisi dalam masker yang tadi menyentuh area leher yang terbuka, akan langsung bersentuhan dengan mulut dan hidung kita. Bakteri ataupun virus yang menempel di sana sudah tentu akan langsung terhirup oleh kita.
Lepas Masker Sepenuhnya
Daripada menurunkan masker ke area leher, lebih baik Sahabat Goodlife melepaskan masker sepenuhnya saat akan makan. Simpan masker tadi ke dalam plastik bersih bersegel (ziplock) atau kantung kertas, meletakkan di atas tisu bersih (yang biasanya sudah tersedia di atas meja makan restoran) dan menutupnya dengan lembaran tisu lagi, atau menggunakan tas khusus. Saat ini sudah banyak yang menjual pouch khusus untuk menyimpan masker sementara yang akan digunakan lagi.
Selain cara menyimpan masker agar tidak terkena debu dan kotoran, ada beberapa tips yang Sahabat Goodlife juga harus perhatian tentang melepas dan memakai masker saat berada di restoran.
1. Pakai Masker Sampai Pesanan Datang
Ini biasanya yang sering diabaikan banyak orang, melepas masker begitu sudah duduk di dalam restoran. Alasannya ada yang pengap, gerah, atau sekadar ingin ngobrol dengan teman sembari menunggu pesanan datang.
Padahal kita tahu bahwa banyak virus, bakteri, atau debu yang bertebaran di sekitar kita. Jadi, sebaiknya tetaplah menggunakan masker hingga pesanan sudah datang.
2. Pastikan Tangan Bersih
Pastikan saat membuka atau memakai masker lagi, tangan kamu dalam keadaan bersih dengan mencuci tangan menggunakan sabun di bawah air yang mengalir. Saat tangan kotor menyentuh masker, maka dipastikan ada virus, bakteri dan kuman yang juga akan ikut menempel di masker.
3. Pegang Tali, Bukan Kain Masker
Saat melepas dan memakai masker, pastikan kamu hanya menyentuh bagian tali maskernya saja. Menyentuh bagian kain masker akan meningkatkan risiko terjadinya kontaminasi silang antara tangan dan kain masker. Sahabat Goodlife pasti sadari bahwa bagian kain masker adalah bagian yang paling banyak terpapar virus dan bakteri selama kita pakai.
4. Segera Pakai Masker Kembali
Selesai makan, pastikan untuk segera memakai maskermu kembali. Meski kamu dan teman-teman masih akan berada lebih lama di dalam restoran, misalnya untuk ngobrol ringan, pastikan masker sudah terpasang kembali.
5. Tutup Mulut dan Hidung Dengan Sempurna
Selain menggeser masker ke bagian leher, banyak juga yang kesalahan memakai masker lainnya, seperti hanya menutupi mulut. Padahal agar maksimal melindungi kita dari penyakit, masker sebaiknya menutupi daerah hidung dan mulut secara sempurna.
Pastikan juga masker tidak terlalu kendor yang membuat virus dan bakteri mudah masuk ke area hidung dan mulut.
Sahabat Goodlife gak mau kan gara-gara hal sepele melepas masker sembarangan bikin kita berisiko tinggi terpapar Covid-19? Yuk, mulai dari sekarang lebih perhatikan cara melepas dan memakai masker, terutama jika kamu sedang berada di tempat umum, seperti restoran misalnya.