Meski terkesan sederhana dan sering dilakukan dalam keseharian, ternyata jalan kaki memiliki manfaat tersendiri nih Sahabat Goodlife. Salah satu yang mengejutkan adalah berjalan kaki ternyata memiliki peranan dalam usia hidup seseorang. Sebuah penelitian di Amerika Serikat menunjukkan bahwa seseorang berumur di atas 40 tahun dan memiliki banyak langkah dalam sehari maka ia memiliki usia hidup yang cenderung tinggi.
8.000 Langkah Setiap Hari
Dari penelitian tadi, disebutnya ternyata berjalan kaki setiap hari bisa menekan risiko kematian hingga 50% lho.
Hal ini berdasarkan observasi yang dilakukan oleh National Health and Nutrition Examination Survey (NHANES) terhadap 4.840 orang Amerika Serikat yang berusia di atas 40 tahun. Observasi itu menemukan bahwa orang dengan lebih banyak langkah per hari memiliki risiko kematian yang lebih rendah.
Lalu berapa banyak langkah yang sebaiknya dilakukan per harinya?
Hasil observasi tadi menunjukkan orang dengan 8.000 langkah per hari memiliki risiko kematian umum (total) dan kematian akibat penyakit kardiovaskular masing-masing lebih rendah hingga 51%. Sementara risiko kematian akibat penyakit kanker juga turun sebanyak 33% dari mereka yang hanya memiliki 4.000 langkah setiap hari.
Jumlah Langkah dalam Sehari | Perubahan Risiko | ||
Kematian Total | Kematian Akibat Penyakit Kardiovaskular | Kematian Akibat Penyakit Kanker | |
2.000 Langkah | 51% ↑ | 51% ↑ | 23% ↑ |
4.000 Langkah | Referensi | Referensi | Referensi |
6.000 Langkah | 32% ↓ | 32% ↓ | 18% ↓ |
8.000 Langkah | 51% ↓ | 51% ↓ | 33% ↓ |
10.000 Langkah | 60% ↓ | 60% ↓ | 45% ↓ |
12.000 Langkah | 65% ↓ | 65% ↓ | 55% ↓ |
14.000 Langkah | 66% ↓ | 66% ↓ | 63% ↓ |
16.000 Langkah | 66% ↓ | 66% ↓ | 69% ↓ |
Dari tabel di atas juga bisa disimpulkan bahwa orang yang hanya memiliki 2.000 langkah setiap hari, tingkat risiko kematiannya lebih tinggi 51% dari mereka yang memiliki 4.000 langkah setiap hari.
Dan mereka yang memiliki 6.000 langkah setiap hari memiliki risiko kematian 32% dari orang yang hanya berjalan kaki 4.000 langkah setiap harinya.
Nilai 4.000 langkah pada tabel adalah nilai patokan atau referensi pembanding dengan banyaknya jumlah langkah dalam observasi.
Nah, sayangnya, menurut hasil penelitian Stanford University yang dipublikasikan di Jurnal Nature, orang Indonesia termasuk yang paling malas berjalan kaki. Jika dirata-ratakan, dalam sehari, orang Indonesia hanya berjalan sebanyak 3.513 langkah saja.
Wah masih jauh ya ke angka 8.000 langkah agar menekan risiko kematian hingga 50% tadi. Padahal jalan kaki ini adalah olahraga yang paling murah dan gampang. Kamu bisa melakukannya di mana aja.
Jangan Malas Gerak
Lalu bagaimana cara kita menghitung langkah setiap harinya?
Tenang aja, saat ini sudah banyak aplikasi untuk menghitung jumlah langkah kamu setiap hari seperti Pedometer, Noom Walk Pedometer, RuntasticPedometer Step Count, atau Pedometer & Weigh Step Count.
Kamu hanya perlu fokus untuk mencapai target 8.000 langkah setiap hari. Memang tidak ada patokan yang baku untuk 1 langkah itu berapa meter. Namun jika dirata-rata 1 langkah kaki orang dewasa berjarak sekitar 55 cm maka untuk 8.000 langkah kamu menempuh jarak 4.400 meter atau 4,4 km.
Jika dibayangkan angka 8.000 langkah per hari tentu yang ada di dalam benak kamu, pasti akan terasa berat. Tapi kamu bisa tetap melakukannya secara perlahan, misalnya jalan kaki di sekitar rumah dan dibagi beberapa sesi, misalnya jalan pagi, jalan setelah jam makan siang, dan jalan sore.
Untuk mencapai target, kamu juga sebaiknya mengurangi aktivitas yang bikin malas gerak alias mager seperti asyik nonton serial drama atau film ini layanan streaming. Alih-alih duduk dan tiduran nonton film selama 1,5 jam di Netflix, kamu bisa mulai jalan santai di halaman depan rumah.
Jika kebetulan sedang di kantor, usahakan setiap 20 – 30 menit, bangun dari kursimu untuk sekadar ambil minum ke pantry, ke toilet, atau menyapa beberapa teman ke kubikel mereka masing-masing. Selain mengusir rasa bosan, berjalan-jalan di kantor bisa membuat kamu lebih dekat mencapai target 8.000 langkah tadi.
Saat makan siang, usahakan untuk membeli sendiri, jangan pesan melalui aplikasi layanan makanan. Karena itu bikin kamu ‘manja’ dan makin sedikit bergerak.
Sementara jika kamu memutuskan untuk jalan kaki ke area umum atau taman, tetap pastikan protokol kesehatan ya seperti mengenakan masker, jaga jarak, dan cuci tangan ketika masuk ke rumah.
Dengan usaha yang sangat mudah dan tanpa modal namun dengan manfaat bagi kesehatan yang sangat besar, masih malas untuk jalan kaki?
Yuk, mulai jalan kaki!